Selasa, 06 September 2011

Bintang Jatuh

Apakah bintang yang jatuh itu benar-benar jatuh? Semua benda yang ada di jagad raya ini terus bergerak, untuk mempertahankan eksistensinya dalam kehidupan ini. Demikian juga bintang itu, dia terus bergerak dan bergerak, sehingga menjauhi jarak pandang manusia yang melihatnya, namun bisa jadi dia mendekati jarak pandang manusia yang lain.

Bintang-bintang di kantorku telah berjatuhan tahun ini. Orang-orang terbaik kami satu per satu meninggalkan kami, meninggalkan kami yang tinggal ini mencari jejaknya dan merintis orang baru untuk lebih baik dari orang lama. Betapa sulitnya, orang-orang yang bertahun-tahun hidup dan membangun karir bersama kami, meninggalkan sesuatu yang harus diisi oleh orang-orang baru yang dituntut mengerjakan karir yang sudah sangat cemerlang.

Orang-orang terbaik itu meninggalkan jangkauan pandang kami, untuk mempertahankan eksistensinya dalam kehidupan ini, dan untuk fokus dalam jangkauan pandang yang lain. Meninggalkan kami dalam kebingungan, dan menuju kehidupan baru yang harus mereka pertahankan.

Selamat jalan teman-teman terbaikku, semoga ukhuwah kita tidak akan luntur selamanya. Selamat datang teman-teman baruku, semoga sinarmu secemerlang bintang jatuh itu. Dan kecemerlangan bintang lama itu akan tetap meninggalkan jejak di langit.

Posting Aslinya

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan berkomentar, mumpung gratis lo...!!!

Daftar Blog Saya